Sebanyak 2 item atau buku ditemukan

Pengantar Praktis Penyusunan Instrumen Penelitian

Buku ini ditulis sebagai bentuk penghormatan kepada para dosen yang telah menularkan ilmunya kepada penulis, sekaligus menjawab kegelisahan mengenai pengembangan instrumen penelitian yang banyak digunakan untuk menyusun tugas akhir mahasiswa. Buku ini terdiri dari beberapa bab yang disusun secara hierarki dari konsep dasar instrumen penelitian hingga pengembangan contoh soal. Buku ini juga menyajikan secara teoretis dan praktis mengenai pengembangan instrumen penelitian berupa tes prestasi yang terdiri dari tes pilihan ganda dan tes uraian. Instrumen nontes terdiri dari angket, wawancara, dan observasi. Instrumen tes nonprestasi disajikan berupa tes berpikir kritis, berpikir kreatif, komunikasi, dan sebagainya. Buku ini juga menjelaskan mengenai kevalidan, analisis butir tes, dan reliabilitas instrumen penelitian secara praktis baik berupa teori pendukung maupun perhitungan sederhananya.

Buku ini ditulis sebagai bentuk penghormatan kepada para dosen yang telah menularkan ilmunya kepada penulis, sekaligus menjawab kegelisahan mengenai pengembangan instrumen penelitian yang banyak digunakan untuk menyusun tugas akhir ...

Pengaruh politisasi sara terhadap partisipasi masyarakat mengikuti pilpres 2019

Buku ini membahas tentang masalah SARA yang akhir-akhir ini mencuat terutama menjelang momentum pilpres 2019. Dalam buku ini dijelaskan bagaimana peran Pancasila sebagai salah satu pilar kebangsaan Indonesia, sebagai dasar negara dan Ideologi nasional, dan sebagai sumber rujukan dan inspirasi bagi upaya menjawab tantangan kehidupan bangsa termasuk dalam menjawab persoalan SARA. Dilengkapi dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis, semoga kehadiran buku ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya.

... memberikan suaranya, apakah masyarakat diberikan akses atau kemudahan dalam memilih serta apakah masyarakat dapat memilih pemimpin yang benarbenar berkualitas yang didasarkan pada keyakinan dan keperayaan pada calon yang ia pilih.